Langitnya biru, bersih tanpa ada yang mengganggu. Awan nya putih
menyegarkan, walau terlihat ada yang berwarna gelap, mungkin karna senja
mau berakhir. Tempat ini masih seperti yang sudah-sudah, masih wangi,
masih berdahan kesejukan.
Sawahan. :D
tempat terjadinya proses tarik menarik antara pikiran dan hati. Haha..
Awal
pagi tadi, aku sengaja bangun lebih awal dari biasanya. Bukan karna ada
sesuatu yang spesial, tapi karna aku mau melebur habiskan penat ku di
tempat ini dengan berkeliling kampung. Banyak ekspresi wajah warga
disini yang terlihat membingungkan saat melihat ku berjalan kaki
pagi-pagi tadi. Ada juga yang acuh tak acuh(mungkin karna mereka malu
atau takut padaku).
Aku berjalan tanpa mengenakan alas kaki, selain
tak ada sendal, aku ingin merasakan embun pagi yang ku injak setiap
melangkah. Dingin, damai, segar, juga memukau, itulah yang ku rasakan
tadi.
Dan pulang nya, ada kejadian yang sangat tak terduga, entah
bagaimana caranya saat ku sampai di rumah ada wanita yang duduk
menghadap ku..
Tadinya ku pikir dia mbak nunu, tetangga yang biasanya
mengantar nasi pecel. Ternyata bukan! dia adik kelas yang dulu pernah
menembak ku.
"Pulang gak bilang-bilang.."
begitu katanya, dengan sebungkus nasi pecel yang ia bawa.
Aku
sempat berfikir, dari mana dia tau aku pulang, padahal aku tak memberi
tau siapa-siapa selain kawan ku putut. 1 jam kemudian ia pulang, tanpa
meninggalkan nasi pecel nya itu. Akh sialan.
Siangnya, tepat jam 11,
aku mengajak bertemu salah satu teman baik yang dulu juga pernah mengisi
hidup ku. :D , bukan apa-apa aku hanya mau memberi lagu yang ia minta
untuk di buat demo recording bersama band nya. Tapi tak bisa di
pungkiri, saking sudah lamanya kami tak bertemu, membuat kami keterusan
untuk berlama-lama di rumahnya. Kami bercerita banyak hal, tentang hidup
kami, tentang sekolah kami, tentang mantan kami, juga tentang siapa
saja yang sudah mengisi hati kami selepas kami berpisah. :)
Setelah semua selesai, aku pulang. Tadinya ku pikir ia akan mencium ku, tapi aku malah di beri fotonya. :(
Monday, March 26
Haha, dasar
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment